Monday, September 14, 2009

PESTA PANEN



Diadakan di Bulan Agustus setiap tahun
di kampung Cipta Gelar
Selain kaya akan kekayaan alam, Kabupaten Sukabumi memiliki juga beragam aktivitas Seni Budaya sebagai potensi wisata. Aktivitas seni budaya hadir sebagai perwujudan dari cita rasa, karsa dan karya masyarakat Kab. Sukabumi dalam merespon hubungan terhadap kondisi sekitar. Aktivitas seni dan budaya terbagi atas aktivitas yang bersumber bagi prosesi ritual upacara, ataupun prosesi hiburan. Dalam mengucapkan rasa syukur atas kemurahan sang pencipta akan keberhasilan panen, masyarakat Kabupaten Sukabumi yang tinggal di pegunungan, umumnya melaksanakan pesta panen. Dalam prosesi ini beragam jenis kesenian seperti Dog Dog Lojor, Debus, Rangkong dan Jipeng sering di pergelarkan. Acara ini merupakan jenis hiburan rakyat yang menarik dengan makna mengucapkan syukur atas hasil panen yang melimpah.

dikutip dari: http://www.gurilapss.com

No comments:

Post a Comment